Selamat Hari Blogger Nasional Ke-14 Tahun 2021, Ayo Terus Berkarya Untuk Memperkaya Literasi Digital Melalui Blog

Sahabat Blogger yang berbahagia… Pada hari Rabu, 27 Oktober 2021 merupakan hari istimewa bagi seorang blogger, di mana di tanggal dan bulan tersebut merupakan Hari Blogger Nasional di Indonesia tepatnya pada tanggal 27 Oktober 2007. Sejarah Hari Blogger Nasional ini Hari Blogger Nasional tahun ini jatuh pada Rabu, 27 Oktober 2021. Hari peringatan untuk komunitas blogger di Indonesia ini pertamakalinya dicanangkan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia saat itu, Bapak Prof. Dr. Ir. K.H. Mohammad Nuh, DEA pada tanggal 27 Oktober 2007.  

Foto bersama Bang Deni Ranoptri saat bertemu di Surabaya di tahun 2018

Prof. Dr. Ir. K.H. Mohammad Nuh, DEA (lahir 17 Juni 1959) adalah Menteri Pendidikan Nasional Indonesia sejak 22 Oktober 2009 hingga 20 Oktober 2014. Sebelumnya ia menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (2007–2009) dan rektor Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya periode tahun 2003–2006. Setelah turun dari jabatannya sebagai Menteri Pendidikan Nasional, ia kembali mengajar di Jurusan Teknik Elektro dan Teknik Biomedik, kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.

Pada momen spesial hari ini, saya jadi teringat seorang Rekan Blogger yang luar biasa dari Kalimantan Selatan yang mana sampai hari ini beliau masih aktif dalam berbagi ilmu dan pengalamannya kepada seluruh kawan-kawan guru khususnya terkait dengan optimalisasi pemanfaatan akun belajar.id. Beliau adalah Bang Deni Ranoptri, salah satu penerima Anugerah Peduli Pendidikan 2015 untuk kategori Individu Blogger. Adapun, Anugerah Peduli Pendidikan pada tahun 2015 saat itu mengambil tema “Penguatan Pelaku dan Ekosistem Pendidikan”.

Selamat Hari Blogger Nasional yang ke-14 Rekan-rekan Blogger Indonesia di manapun Anda berada. Ayo terus semangat menulis dan membagikan hal-hal baik yang bermanfaat bagi seluruh pembaca kita dalam rangka menguatkan budaya literasi digital di Indonesia melalui blog masing-masing. Semoga sehat dan sukses selalu. Aamiin… Salam Edukasi..!

Artikel Terkait:

0 Komentar di "Selamat Hari Blogger Nasional Ke-14 Tahun 2021, Ayo Terus Berkarya Untuk Memperkaya Literasi Digital Melalui Blog"

Post a Comment